Bandung,Medialiputan6.com-
Kontes kejuaraan Pencak Silat MKP ( Macan Kumbang Padjajaran ) Championship ke 6 digelar di Gor Balerium Sabilulungan Soreang.
Uji tanding atlit Babak Kualifikasi – Pekan Olahraga Daerah ( BK – Porda ) pada kejuaraan MKP Championship #6 dilaksanakan selama dua hari dari Sabtu tanggal 10 – 11 Mei 2025 dengan taglen ” Jadilah Pemenang di Setiap Tantangan , Sportivitas adalah Kualitas kehormatan ” .
MKP Championship #6 dibuka langsung oleh Ketua Umum IPSI Jawa Barat.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Mewakili Ketua Umum IPSI Jawa Barat, Ketua pelaksana pertandingan Asep Saeful Bahri menyampaikan bahwa untuk pertandingan hari ini kita menyiapkan sekaligus tiga gelanggang pertandingan.
diantaranya yang pertandingkan hari ini sabtu adalah usia remaja dan usia pra remaja dan untuk gelanggang lain ada uji tanding atau try out atlit – atlit BK Porda baik Kota maupun Kabupaten.
” Mereka mempersiapkan diri menjelang BK Porprov dan kegiatan ini sebagai momentum yang tepat untuk mengukur hasil pembinaan mereka akan mulai terlihat, dari hasil latihan dan prosesnya dalam pembinaan kalau tidak di ukur tidak bisa dilihat dan ini harus di evaluasi kemampuannya sudah sejauh mana dalam menghadapi BK Porda ini, dan inilah momentum yang tepat” Ungkap Asep.
Menurutnya dengan adanya kejuaraan MKP Championship ke 6 ini , ” Kami optimis bisa melahirkan atlit – atlit yang baik di tingkat Jawa Barat , Nasional bahkan bisa Internasional, ” Tegasnya.
Lebih lanjut kita selalu komitmen terhadap pencak silat di Jawa Barat, kita ingin selalu mempunyai rasa tanggung jawab moral untuk selalu berkontribusi bagaimana atlit Jawa Barat itu mekanismenya yang benar salah satunya mereka berlatih di paguron masing – masing diukur dengan hasil kejuaran melalui pertandingan.
Katagori peserta dalam pertadingan ini ada usia dini satu, dua, ada usia SD, SMP dan pra remaja juga remaja serta ada yang dewasa, dengan diikuti sekitar 750 pesilat.
Diharpakan pesilat – pesilat dari Kabupaten masing – masing menurunkan dengan full time dan full class agar keluar menjadi juara umum” Pungkasnya.
Dhany